Hello! My Sweetest WifeUpdated at May 19, 2022, 07:54
S3: GO Away! Ex-Husband
Ketika ayahnya terus memaksanya untuk dijodohkan dengan seorang pria yang ternyata adalah teman dirinya saat kecil, membuat Alyana Wijaya tidak menginginkan perjodohan yang sudah ditentukan untuknya. Terlebih dia tahu sifat dan watak teman kecilnya yang saat ini sudah menjadi salah satu pria playboy terkenal di kotanya, membuat Alyana tidak memiliki minat sama sekali dengan temannya itu.
Tapi, demi menyelamatkan perusahaan ayahnya dan tekanan dari ibu serta saudara tirinya yang diam-diam tahu, kalau Alyana menyukai pria yang sama dengan Alyana, membuat keduanya bersikeras untuk mendorong agar Alyana bisa menerima perjodohan itu atas nama, sebuah pengorbanan keluarganya.
Hingga, tanpa sengaja. Saat Alyana hendak melakukan pertemuan keluarga bersama pria yang akan dijodohkan dengannya, tanpa sengaja dia bertemu dengan sosok pria tampan, dingin dan tentunya sangat cocok menjadikannya sebagai tameng untuk menggagalkan perjodohannya.
Pria itu adalah Dannis Adhitama yang tidak lain adalah salah satu putra dari Darren Adhitama yang pendiam, dingin dan jarang muncul didepan umum, karena dia tidak menyukai namanya keramaian berbeda dengan saudara kembarnya.
Namun, karena sosok dia yang tidak bisa dikenal oleh banyak orang, membuat Alyana menyangka dia adalah seorang pekerja di hotel itu dan dia pun memberanikan diri untuk memberi uang dan membayar Dannis untuk berpura-pura menjadi kekasihnya.
Sehingga, membuat Dannis tidak bisa menolaknya walaupun ada rasa kesal di dalam hatinya.
Sehingga, sejak saat itu mereka pun melanjutkan kepura-puraan itu dan Dannis melanjutkan penyamarannya sebagai pekerja di hotel yang sebenarnya, hotel itu adalah miliknya sendiri.
Hingga, karena akting itu terlihat semakin nyata, Alyana pun mengajak Dannis untuk menikah secara sederhana dan asal ada bukti buku nikah serta hidup bersama dalam satu atap, sudah cukup baginya.
Sedangkan Dannis, dia malah menikmati semua yang terjadi, karena baginya, itu semua sudah seperti tantangan baru di dalam hidupnya yang selama ini, sangatlah membosankan, terlebih dia harus membantu serta mengetahui fakta jika istri yang dia nikahi secara aneh itu, memiliki kehidupan yang sangat rumit dan juga masalah yang harus dia hadapi sendirian. Sehingga, Dannis pun harus melindungi istrinya yang sudah menjadi tanggung jawabnya itu.
Akankah cinta mempertahankan hubungan yang diawali dengan sebuah kerja sama itu? Mungkinkah pernikahan itu bisa bertahan untuk selamanya dan tidak ada kata perpisahan diantara keduanya?
cover by: pexel