Chapter 30 - Goblin

1069 Words
Tn. Lion, Beruang bertubuh manusia, dan Emot, menunggu hingga Prof. Rei dan Flos bangun. Mereka sedang sibuk membicarakan tentang pernikahan Prof. Rei dan Flos. Tn. Lion merasa bahwa ia harus menikahkan putri Flos dengan manusia tersebut sebelum terlambat. Jika tidak melakukannya, putri Flos bisa mati.  Tn. Lion adalah Saga pertama yang lari ke Bumi. Ia kenal siapa Flos dan tahu bagaimana caranya agar Flos bisa tinggal di bumi lebih lama. Ia tahu bahwa Flos akan jatuh ke bumi dan menikahi manusia di Bumi. Yang tidak diketahuinya adalah siapa manusia yang akan menjadi pengantin putri Flos. Iya terkejut ketika mengetahui bahwa Prof. Rei adalah manusia yang ada pada ramalan tersebut. Ini adalah saatnya ia menjadikan ramalan tersebut kenyataan. Tn. Lion dikenal karena buah busuk yang dibawanya dari pohon Patron. Dialah yang mengenalkan penghuni dunia waktu yang lari ke bumi, bahwa mereka bisa mengubah buah busuk pohon patron menjadi goblin. Goblin tersebut akan menjadi b***k mereka saat di bumi. Beberapa Goblin yang berubah, bisa berbentuk imut. Beberapa terlihat menyeramkan dan juga kecil dan yang lain berwarna-warni di bagian tubuh tertentu. Itu semua tergantung dari buah busuk yang dibawa. Tidak ada yang tahu cara menentukan buah busuk agar goblin yang lahir bisa sesuai dengan keinginan mereka. Goblin-goblin yang lahir dari buah Patron akan melayani tuannya yang membawanya dari Dunia Waktu. Terkadang, mereka disembunyikan di dalam kamar, lemari, kendi, rumah di hutan atau di gudang. Beberapa dari mereka senang untuk tinggal di ruangan yang gelap atau di selokan air. Pemiliknya akan memanggil mereka ketika ada tugas yang ingin dilakukan. Goblin tidak dapat memilih apakah mereka mau melakukan perintah itu atau tidak. Mereka memang harus melakukan semua permintaan majikannya. Bahkan jika tuannya meminta mereka mengorbankan nyawa mereka sewaktu diperlukan. Meski itu tidak mungkin, karena goblin-goblin tersebut adalah abadi. Emot dan beruang bertubuh manusia tersebut merupakan jenis dari goblin. Emot merupakan goblin asli yang lahir dari buah busuk pohon Patron. Sedangkan Beruang bertubuh manusia merupakan goblin yang disatukan dengan mayat manusia yang berumur tiga puluh tahun. Emot sangat takut melihat goblin kombinasi seperti beruang bertubuh manusia tersebut. Ia takut melihat tubuh mereka yang besar dan tinggi dibandingkan dengan goblin biasa. Ada tiga legenda Goblin terkuat yang tidak bisa ditaklukkan. Mereka hanya bisa disegel, tapi tidak dapat dibinasakan. Biasanya goblin yang dibawa ke Bumi akan secara naluri mengikuti perintah tuannya. Tetapi, tidak untuk ketiga Goblin legenda ini. Goblin yang pertama adalah sepasang gurita berbadan manusia, kupu-kupu raksasa, dan sepasang Titanoboa. Mereka adalah Goblin-goblin legenda yang sangat kuat dan abadi. Ketiga Goblin ini tidak bisa dikalahkan dengan mudah. Tn. Lion adalah pencipta dari ketiga goblin legendaris ini. Ia bereksperimen dengan goblin yang sedang sakit dan dikombinasikan dengan dua manusia hidup berumur tiga puluh tahun. Goblin-goblin tersebut dikatakan sakit jika mereka memakan Goblin sesama mereka. Ketiga eksperimen tersebut ternyata berhasil dilakukan. Tetapi, tak berapa lama, sebuah penyimpangan terjadi. Goblin-goblin tersebut tidak bisa lagi dikendalikan. Mereka mengamuk dan menghancurkan rumah Tn. Lion. Ia langsung melarikan diri. Iya harus pergi sebelum Goblin kombinasi tersebut memakannya. Ketiga Goblin tersebut keluar dari rumahnya, menuju kota, mencari mangsa. Akibat dari perbuatannya, para penghuni waktu yang banyak penghuni yang tinggal di Bumi menjadi santapan ketiga goblin tersebut. Goblin-goblin itu bisa dengan mudah membedakan manusia asli dengan penghuni waktu yang berbentuk manusia. Mereka akan berburu penghuni waktu di saat malam hari, menunggu mereka di lorong lorong yang gelap. Tn. Lion harus mempertanggungjawabkan perbuatannya. Ia mencoba untuk membuat ketiga goblin tersebut tidak bisa bergerak Tapi tidak tahu caranya. Ia mencoba untuk menangkapnya hidup-hidup tetapi, tidak berhasil. Ia mencoba untuk membunuhnya, tetapi para goblin adalah makhluk yang abadi. Belum diketahui bagaimana cara makhluk tersebut bisa mati. Saat itu, semua penghuni waktu mencoba membantu agar makhluk tersebut dapat di segel. Mereka tidak ingin dimakan oleh goblin buas tersebut. Tetapi tenaga mereka kurang. Tn. Lion membutuhkan tenaga yang lebih kuat. Akhirnya, ia memutuskan untuk menciptakan Goblin lain yang bisa membantu. Ia mengambil Goblin yang sakit, lalu menyatukannya dengan manusia yang sudah mati. Dari situlah Beruang bertubuh manusia tersebut tercipta.  Perbedaan dari tiga Goblin yang jahat itu dibanding dengan goblin yang baru diciptakan ini adalah ke keloyalan. Tn. Lion sudah tahu apa yang membuat Goblin yang diciptakannya menjadi pemberontak. Pemilihan manusia yang akan disatukan adalah kuncinya. Manusia yang memiliki kekuatan DNA yang sangat kuat, ketika bersatu dengan Goblin bisa mengambil alih kesadarannya dan memutuskan hubungan dengan tuannya. Setelah itu, DNA tersebut akan membutuhkan DNA-DNA yang lain, untuk memenuhi kekuatannya. Karena itulah mereka memburu penghuni waktu lain Dan juga Goblin. Hasrat Goblin sebagai pembantu berubah menjadi pembalasan dendam.   Dengan sepenuh kekuatan mereka semua, Tn. Lion menemukan cara untuk menyegel ketika goblin tersebut. Mereka membutuhkan semen yang kuat dan juga tipis untuk membuat goblin-goblin itu tidak bisa bergerak. Tn. Lion pun  menciptakan sebuah semen yang dapat diproduksi dengan banyak, sangat lengket dan ringan. Mereka menangkap goblin tersebut dibantu oleh beruang bertubuh manusia, menguncinya di sebuah ruangan dan menumpahkan semen ke seluruh tubuh ketiga goblin tersebut. Goblin-goblin tersebut pun tidak bisa bergerak. Mereka diasingkan di sebuah tempat di pulau Angker. Pulau tersebut berada di daerah barat Samudra Atlantik Utara. Pulau tersebut tidak terjamah oleh manusia sedikit pun. Untuk datang ke pulau itu pun memerlukan upaya yang sangat besar. Badai yang sering menerjang saat kapal akan berlayar seringkali menjadi penghalang untuk dapat sampai ke sana. Begitulah cerita tentang Goblin yang merupakan pesuruh dari para penghuni waktu yang tinggal di Bumi.  *** Tn. Lion Melihat cara pandang Emot. “Apakah kau masih takut dengannya?” Tanya Tn. Lion. Emot bersembunyi di balik tubuh Tn. Lion sehingga Beruang bertubuh manusia tidak dapat melihatnya.  Beruang bertubuh manusia itu menggeser kepalanya agar bisa melihat wajah Emot. Melihat Emot sedang menundukkan kepalanya. “Dia goblin yang baik! Dia tidak akan memakanmu!” Kata Tn. Lion. Emot tidak berbicara menjawab apa yang dikatakan Tn. Lion. Ia masih ragu-ragu dengan ucapan tersebut.  Tn. Lion tak lagi membahas hal tersebut. Ia Mengembalikan topik mereka kepada Prof. Rei dan Flos. Saat mereka sedang asik berbicara. Akhirnya Prof. Rei terbangun.  Tn. Lion sedang memegang ramuan cair berwarna kuning di dalam sebuah botol. Ia memberikan botol tersebut kepada Beruang bertubuh manusia agar memberikan cairan tersebut ke dalam mulut Flos.  Prof. Rei mendudukan dirinya dengan mengusut kepalanya yang sakit dengan tangan. Lalu ia melihat lalu ia melihat Beruang bertubuh manusia tersebut memberikan cairan untuk diminum Flos yang tidak sadarkan diri. “Apa yang kalian berikan kepadanya?“ Prof. Rei khawatir dengan cairan tersebut. Tn. Lion tidak menjawab pertanyan Prof. Rei. Ia hanya berjalan menuju tempatnya dibaringkan.
Free reading for new users
Scan code to download app
Facebookexpand_more
  • author-avatar
    Writer
  • chap_listContents
  • likeADD