Kata 'Terpaksa' lagi-lagi dijadikan sebagai ajang pemanfaatan oleh Nirmala yang tidak punya pilihan lain. Pertama, motornya sama sekali tidak bisa menyala sehabis diguyur hujan sekitar setengah jam lamanya. Kedua, mau tidak mau Nirmala harus merelakan motornya dibawa kembali oleh montir bengkel yang bahkan sudah dua kali memperbaiki motornya tersebut secara berturut-turut. Dan ketiga, mengingat Nirmala yang sudah didesak untuk pulang di tengah hujan yang mumpung telah mereda, maka tentu Nirmala dengan terpaksa menerima lagi bantuan pemuda nyeleneh itu agar ia bisa segera tiba di rumah tanpa perlu diteleponi terus-terusan oleh bibi Gayatri. Mengingat hujan bisa turun kapan saja, Nirmala pun merasa bahwa menerima ajakan Rasen bukanlah suatu kesalahan di tengah kondisi serba mepetnya saat ini