Prolog

280 Words
Prolog Seorang gadis, dengan pakaian serba hitam, duduk termenung di depan gundukan tanah. Bunga-bunga bertebaran, dan tanah basah tercium menyeruak indera penciumnya. Dia, sudah lebih dari dua jam duduk merenung di sana. Setelah semua orang, satu persatu meninggalkan dirinya. Menyisakan kalimat sama, "Sabar Anna, Nenekmu pasti bahagia," Semuanya mendadak, masih jelas diingatannya, bagaimana semalam, neneknya membuat nasi goreng kesukaannya. Berbincang hangat membahas masa depannya. Namun, pagi tadi ... saat dia baru terbangun, dia dikejutkan suara berdebum di kamar mandi. Neneknya terjatuh, terpelanting dengan kepala membentur bak mandi. Anna merasa dunianya gelap, sejak saat itu. Tidak ada air mata yang mengalir di sudut matanya, mungkin, sudah lelah menangis berjam-jam, atau ia memang sudah kehabisan stok air mata. Entahlah. Manik cokelat gelapnya, menatap sayu tanpa arah, tanpa harapan. Kosong. Seolah seluruh hidupnya ikut terenggut. Dia sendirian, setelah satu-satunya orang yang ia kasihi pergi meninggalkannya. "Nek, Anna sendirian ..." Anna berbisik sendu. Matanya merebak, namun tak lagi ada air mata yang menetes. Di usianya yang baru genap tujuh belas, dia harus menjalani hidupnya sendiri. Bertahan, tak tahu entah gelombang besar atau badai hebat yang menantinya di depan sana. Seolah semesta pun ikut berkabung, tak lama setelahnya hujan turun dengan lebatnya. Membuat tubuh mungil, tampak rapuh itu basah kuyup. Dia masih bertahan di sana. Di tengah lahan pemakaman, sendirian dengan segala sendu hatinya. Mencengkeram tanah basah di bawahnya, Anna tak ingin beranjak. Ingin tetap tinggal. Takut sendirian. Namun, suara gemuruh dan petir yang menggelegar, membuat dia perlahan bangkit dari duduknya. Anna berjalan menjauh dengan langkah gontai. Membiarkan tubuhnya menggigil kedinginan. Menusuk sampai ke tulang. Hidup yang sesungguhnya baru saja dimulai. Detik di saat ia meninggalkan ... meninggalkan kesedihannya di belakang. Meninggalkan ketakutan hidup sendirian. 
Free reading for new users
Scan code to download app
Facebookexpand_more
  • author-avatar
    Writer
  • chap_listContents
  • likeADD