Hari ini adalah hari kedua turnamen RIPU Cup di gelar. Dan voly menjadi olahraga kedua, untuk turnamen kali ini. Banyak atlet muda bertalenta dari sekolah swasta elite se-Jakarta Selatan berdatangan, untuk mengikuti ajang yang di adakan setahun sekali ini. Ngomong-ngomong, sejak berpisah dengan Gasta semalam di depan rumah makan, pemuda itu tidak ada kabar. Sekali mengirim pesan hanya untuk meminta Denta tidur. Denta melengos, tidak mau terlalu memusingkannya. "Bentar lagi tim cewek main, ayo!" Sandy datang, mengambil alih tas Denta. Mengaitkannya di pundak. Mereka berjalan beriringan dari ruang olahraga lantai dua menuju lift, untuk sampai ke lapangan indoor, di ikuti beberapa siswi lain yang menjadi perwakilan sekolah untuk turnamen voly kali ini. Tepat ketika lift berhenti dan terbuka