10. "Apakah ini akhirnya?"

1057 Words
Sunshine's POV "Berapa usiamu?" Aku dan Lucifer duduk bersebelahan di atas ranjang, bersandar di dashboard, dengan kotak makanan Cina di pangkuan masing-masing. Untuk sesaat kami hanya seperti itu. Makan dalam diam. Lalu, aku mulai bosan dengan kesunyian. Jadi aku bertanya. Lucifer di sisi lain, tidak tampak ingin menjawab pertanyaanku. Jadi aku menambahkan, "Dua puluh enam?" Dia masih diam. Fokus melahap mie pedas manis di pangkuannya. "Dua puluh tujuh?" Kali ini dia melirikku. Lirikan sinis. Apa karena dia lebih muda dari tebakanku? "Kau tidak mungkin lebih muda dariku. Atau kita seumuran? Dua puluh lima?" "Apa yang kau lakukan, Sunshine?" Akhirnya Lucifer menoleh. Tidak ada keramahan pada wajahnya, "Apa menurutmu aku sedang dalam mood untuk sesi tanya jawab denganmu?" "Kau selalu tidak punya mood kalau sedang bersamaku. Padahal saat bersama Kaitlyn, kau tampak seperti pria normal. Apa kau juga benci padaku?" "Nah, kalau itu jawabannya benar." Iblis itu tersenyum, senyum palsu yang ia paksakan. Aku sama sekali tidak tersinggung. Karena kebetulan kami memiliki perasaan yang sama: aku membenci iblis ini dengan seluruh jiwa dan ragaku. Jika saja dia bukan kunci dari masa depanku yang cerah, aku tidak akan repot-repot duduk di sini bersamanya. "Apa kau sungguh tidak bisa menjawab pertanyaanku dengan normal? Aku hanya bertanya pertanyaan yang sederhana—" "Dua puluh enam." Dia memotong, sebelum aku sempat menyelesaikan ceramah. "Usiaku dua puluh enam tahun, dan aku tidak suka berbicara saat sedang makan. Apa kita bisa makan dengan tenang sekarang, Sunshine?" Hm, itu artinya usia kami hanya terpaut satu tahun. Besar kemungkinan, kami akan memiliki banyak kesamaan jika tinggal bersama. "Satu lagi." Aku membulatkan mataku, sengaja memberinya tatapan memelas. Aku bahkan harus menyatukan kedua tangan di d**a, tanda memohon. "Astaga." Lucifer menghela nafas dengan panjang, memutar mata. Lalu iblis itu mulai melahap makanannya lagi dalam diam. Diam tandanya setuju. "Jika selesai mandi, dimana biasanya kau meletakkan handuk basah?" Alis tebalnya bertaut, melihatku seperti melihat mahkluk aneh, "Kau serius?" "Jawab saja!" "Di... gantungan?" Ada sedikit keraguan dalam suaranya, entah karena dia masih bingung maksud dari pertanyaanku, atau karena dia memang bingung dimana biasanya dia meletakkan handuknya ketika selesai mandi. Tapi tak masalah, jawabannya cukup memuaskan. Setidaknya, jika dia setuju untuk tinggal di apartemenku, aku tidak akan tinggal dengan seekor babi yang suka meletakkan handuk basah di atas tempat tidur. "Dari mana asal—" Kata-kataku tersangkut di tenggorokan begitu mata hitamnya menatapku dengan tajam. Jadi aku kembali diam dan melanjutkan makan. Lucifer tidak mengucapkan sepatah kata pun, bahkan tidak repot-repot mempertanyakan maksud dari pertanyaanku. Kami diam lagi seperti itu untuk beberapa saat. Ketika sudah sedikit agak lama, aku kembali memulai. “Apa kau sudah memikirkan tawaran pindah ke apartemenku?” Aku memandang jemariku yang mengaduk mie, sama sekali tidak punya keberanian untuk menatap mata hitamnya tanpa merasa kecil, “Aku serius tentang itu.” Kaitlyn akan membunuhku jika tahu. Pacarku mungkin akan sedikit terkejut. Tapi tidak sampai membunuhku, mungkin. Tapi satu-satunya hal yang masuk akal adalah mengetahui Lucifer berada di dekatku. Dia memang belum menyetujui satu pun saranku sejauh ini. Tapi jika kami tinggal bersama, akan lebih mudah untuk menemukan solusi dari masalah insomnia-ku. Pada titik ini, aku sudah tidak peduli jika solusi satu-satunya adalah tidur di ranjang yang sama dengannya. “Kau tidak akan senang tinggal satu atap denganku, Sunshine.” Katanya, terdengar malas. “Good point.” Aku mengangguk, tidak berniat mengoreksinya. “Darahku mendidih setiap di dekatmu padahal aku tidak suka marah-marah.” “Kau? Tidak suka marah-marah?” Lucifer menatapku geli, "Mustahil." Okay, dia menang. Mataku memutar, “Baiklah, sesekali. Hanya jika aku tidak tidur cukup.” “Kau tidur selama 6 jam di kamarku dan kau tetap marah-marah.” “Itu karena kau sangat-sangat-sangat menyebalkan!” Jeritku pada akhirnya, menyerah bersikap kalem. “Lihat, kan?” Lucifer menunjuk dirinya dan diriku dengan sumpit, “Kita akan saling membunuh jika tinggal satu atap, Sunshine.” “Setuju.” Aku mengangguk, “Tapi aku berjanji akan mencoba untuk tidak membunuhmu, walaupun sendi-sendi di tubuhku meronta ingin melakukannya.” Lucifer meletakkan kotak makanannya ke kasur, bergeser, hingga kami berhadapan. “Sunshine,” Katanya dengan pelan tapi serius, “Aku suka bermain musik saat malam. Aku senang membawa pulang gadis ke apartemenku untuk bercinta—dan biasanya itu akan sangat berisik." Aku tidak tahu kenapa ucapannya membuat pipiku merona. "Terkadang aku mabuk dan kau tahu seberapa merepotkan jika itu terjadi. Jika kau berpikir dengan tinggal bersamaku kau akan bisa tidur, kau salah. Kau tidak akan pernah mendapatkan tidur nyenyak yang sangat kau dambakan itu.” Aku menarik napas panjang, “Pertama, aku tidak keberatan dengan musik. Justru, aku bekerja di bidang musik. Dan kemungkinan besar, aku akan tertidur mendengarmu bernyanyi—eh, sebentar!” Dan saat itu lah aku tersadar, “Kau bisa menyanyikanku!” Wajahnya mengerut kebingungan. “Lucifer!” Aku meremas lututnya, “Kau bisa merekam suaramu bernyanyi! Itu akan sangat-sangat membantuku tertidur!” “Tidak.” Dia menyingkirkan tanganku, “Aku tidak akan pernah merekam diriku bernyanyi. Terlebih untukmu. Kau bekerja di bidang musik katamu? Itu jauh lebih buruk. Aku tidak percaya padamu. Memberimu rekaman suaraku sama seperti bunuh diri.” “Kenapa?!” Pekikku, frustasi. “Kau jelas-jelas bisa bernyanyi. Kau memiliki suara yang indah. Kau membawa gitar bersamamu. Kenapa kau menyia-nyiakan potensimu?” Mata hitamnya berubah tajam, “Bukan urusanmu.” Lucifer kembali bergeser, menyandarkan punggungnya ke dashboard—tidak lagi menghadapku. Ada perubahan pada suaranya. Aku tahu dia selalu dingin padaku. Tapi tadi, untuk beberapa saat, dia tidak terlalu dingin. Sedikit hangat, bahkan. “Baiklah, jika kau tidak ingin merekam suaramu,” Aku ikut bersandar, “Kita bisa memikirkan sesuatu yang lain.” “Kita tidak akan memikirkan apa pun. Aku sudah membalas semua kebaikanmu malam kemarin. Aku tidak berhutang apapun padamu.” Dia bangkit berdiri, menatapku dengan tatapan terganggu, “Kau sudah selesai dengan makananmu?” Dan begitu saja, Lucifer kembali menjadi Lucifer. Hari ini, aku sudah terlalu banyak mendengar penolakan darinya. Paling banyak semalam hidupku, malahan. Jadi aku memilih untuk menyerah. Aku bangkit dari kasurnya. Berjalan ke arah nakas dan mengambil secarik kertas hotel yang berada di laci. Menuliskan nomor ponselku dan melipat kertas itu menjadi dua. Sebelum pergi, aku berkata, “Hubungi aku jika kau berubah pikiran.” Namun dia tidak menoleh, bahkan tidak melirikku. Dia berlalu ke dalam kamar mandi ketika aku berjalan ke luar. Apakah ini akhirnya? Apakah ini sungguh akan menjadi akhir dari 4 tahun bersama Hail-to-Lucifer?
Free reading for new users
Scan code to download app
Facebookexpand_more
  • author-avatar
    Writer
  • chap_listContents
  • likeADD