Setelah selesai mengantar ibu Arum ke pasar, Kiara tidak langsung pergi, dia menunggu ibu selesai belanja sambil makan bebek betutu. Dia sarapan disana sambil memperhatikan orang lalu lalang di sekitar. Suasana di Bali agak jauh berbeda dari Jakarta, mungkin selain karena Agama dan budaya, juga karena lingkungan. Bali lebih banyak didatangi turis mancanegara. Sehingga saat datang ke Bali, rasanya seperti di tempat yang berbeda. Jujur saja, Kiara sangat menikmati liburannya. Dengan mobil kuningnya, dia suka berkeliling. Tiba-tiba saja terpikir keinginan untuk tinggal di Bali. Dia bahkan mulai berpikir tentang bekerja di sini. Tapi mungkin tidak dalam waktu dekat, karena semuanya masih harus dipikirkan dan didiskusikan dengan keluarga. Tidak tahu bagaimana kabar orang rumah, teman-temanny