Hampir satu jam Hanami menunggu Irawan di ruang kerjanya, di lantai paling atas gedung Casablanca. Sudah berkali-kali Hanami menempati ruangan ini, terutama saat beberapa kali membantu Irawan mengontrol pusat perbelanjaan ini selama Irawan sibuk dengan tugas barunya sebagai pemegang posisi tertinggi di Galeea. Sembari menunggu kedatangan Irawan, Hanami memerintahkan Riri untuk menyiapkan dua piring yang akan ia gunakan untuk memindahkan takoyaki juga sushi roll kesukaan putra keduanya itu. Hanami yakin seribu persen kalau Irawan tak akan melewatkan camilan kesukaannya itu begitu saja. Sampai waktu menunjukkan pukul lima lebih sepuluh menit, Irawan baru sampai di ruang kerjanya. Membuka pintu dengan gerak teramat pelan, senyum lebar sarat akan kebahagiaan Irawan sukses membuat Hanami memic