Saudara perempuan baru

1503 Kata
Semua orang tampak sangat tenang. Tapi kemudian pandangan mereka teralihkan oleh sosok cantik yang asing. Begitupun dengan Krystal, dia memperhatikan banyak mata melihat ke arahnya. Wanita tua yang tersenyum lembut padanya. Laki-laki tampan berusia empat puluhan yang tampak dingin, dia tahu itu adalah ayahnya. Di samping ayahnya, duduk wanita cantik elegan yang sedikitpun tidak menunjukkan keramahan, tapi juga tidak ada permusuhan seperti yang telah dia harapkan sebelumnya. Di sisi lain meja makan, duduk pria muda yang juga tampan dengan sikap dingin dan terlihat galak. Kemudian ada lagi pria tampan berwajah bule yang saat ini tersenyum padanya. Kesan yang baik, karena mungkin laki-laki itu satu-satunya yang menunjukkan keramahan. Lagi, ada pria tampan lainnya yang mungkin seusia dengannya. Ada tebakan di hatinya, mungkin tiga pria itu adalah kakaknya. "Duduklah di sebelah kakakmu. Kita akan makan, baru berbicara!" Nenek masih menjadi orang yang mengontrol situasi dalam keluarga, dia tahu semua orang memiliki pikirannya sendiri, sehingga akan memberikan waktu bagi mereka untuk tenang. Seorang pelayan langsung menarik kursi di sebelah tuan muda ketiga, setelah mendengar instruksi nenek. Krystal akan duduk saat dia menyadari beberapa orang disana tengah memperhatikan penampilannya. Apakah ada yang salah? Saat ini Krystal mengenakan hotpants yang dipadukan dengan kaos putih oversize yang sampai menutupi celananya. Rambutnya diikat asal, kalung Cartier menjadi satu-satunya hal manis yang dikenakannya. Penampilannya saat ini agak mencolok dibandingkan dengan orang-orang dimeja makan. Karena semua orang terbiasa berpenampilan rapi. Duduk dengan patuh, dia tidak banyak melihat sebelumnya, tapi sekarang dia melihat dengan cukup dekat. Semua memiliki wajah yang berbeda, tapi dia menjadi satu-satunya yang memiliki kesamaan dengan laki-laki tua berwajah dingin di sana. Yah, karena laki-laki itu ayahnya, jadi tentu dia akan sedikit mirip dengannya. Ada banyak hidangan yang tidak familiar. Dibandingkan dengan makanan yang biasa dia makan, ini cukup mewah. Ada banyak jenis dan juga terlihat enak. Tanpa keluhan, dia menyelesaikan makan dengan cepat. Pertama, dia biasanya makan sendirian, tapi sekarang ada banyak orang makan bersamanya. Sangat canggung, sehingga tanpa terasa dia makan agak terburu-buru. Saat semua orang melihat Krystal sudah menyelesaikan makan dan sedang menikmati makan puding buah dengan santai, mereka juga langsung berhenti makan dan menikmati makanan penutup tersebut. Tiga pria tampan beda usia tidak makan makanan manis, jadi mereka hanya memperhatikan Krystal makan. Mereka agak penasaran dengan pendatang baru. "Ayo pindah ke ruang tengah. Kita akan banyak bicara disana!" Nenek kembali memberikan instruksi, setelah merasakan kediaman mereka. Krystal menjadi orang terakhir yang duduk, karena dia memilih menghabiskan pudingnya, ketika beberapa orang beranjak pergi menuju ruang tengah. "Aku tahu kalian sudah mendengar tentang Krystal sebelumnya. Tapi aku masih akan memperkenalkan anggota baru keluarga Martin!" Esma tersenyum lebar, menatap hangat pada Krystal yang masih bersikap santai. Seolah-olah orang yang sedang dibicarakan bukan dirinya. "Krystal, ini putraku. Dia adalah ayahmu, kamu akan memanggilnya papa mulai sekarang, seperti ke-empat saudaramu yang lainnya!" Esma memperkenalkan putranya yang tidak menunjukkan antusiasme. Dia sedikit malu pada cucunya, karena pasti cucunya akan berpikir banyak tentang sikap Keenan. "Wanita cantik disebelah papamu adalah istrinya. Jika ada hal yang tidak kamu pahami, kamu bisa bertanya padanya. Selain nenek, Nadine ini adalah yang terbaik dalam segala hal!" Esma memuji menantunya, tapi juga memperingatkan agar Nadine menganggap Krystal sebagai juniornya dan menjaganya. Meskipun hubungan mereka canggung, tapi mereka akan tinggal bersama di rumah ini, sebaiknya tidak ada hal buruk yang akan terjadi di masa depan. Krystal melihat bagaimana Nadine tersenyum kecil yang bahkan hampir tidak terlihat. Oh, dia juga tidak berharap lebih. Jika wanita itu tidak menerimanya, dia tidak akan memaksa. Toh, dia sadar keberadaannya memang tidak diinginkan oleh Nadine. Jadi dia juga tidak akan menganggap wanita itu sebagai mamanya. Esma melihat Krystal tidak menunjukkan kesopanan untuk menyapa papa dan mamanya. Dia tidak akan terburu-buru untuk menegur, karena bagaimanapun anak itu tidak tumbuh besar di sisinya. Butuh waktu untuk semua orang saling menerima. "Nenek, kapan kamu akan memperkenalkan kami!" Pria tampan yang selalu memiliki senyum ramah itu menunjukkan antusiasme. Lionel tahu kalau suasananya sangat tidak baik. Meskipun dia sendiri juga terkejut dengan kedatangan Krystal, ternyata papanya memiliki anak perempuan di luar rumah. Gadis cantik itu kini akan jadi adiknya. Esma tertawa kecil, dia paling suka dengan cucu laki-lakinya itu. Selain sangat cakap, Lionel juga yang paling mudah menyesuaikan diri. "Baiklah. Krystal, ini kakak tertuamu Elliot. Dia bergabung dengan tentara. Tapi saat ini sedang beristirahat di rumah!" Elliot hanya melihat Krystal, tanpa menunjukkan senyum saat gadis muda itu menatapnya. Usianya saat ini dua puluh lima tahun, dia anak pertama yang diadopsi oleh pasangan Keenan dan Nadine. Saat tiga anak lainnya dibawa masuk satu-persatu sebagai anggota keluarga lain, dia juga tidak terlalu peduli. Tapi saat ini, tiba-tiba ada anak lainnya lagi, yang berhubungan darah dengan Keenan. Dia pun masih tidak terlalu peduli. "Aku, Lionel. Kakak keduamu!" Lionel sudah tidak sabar untuk memperkenalkan dirinya. Dia juga berusaha untuk membuat kesan baik, setelah melihat kakaknya tidak menunjukkan keramahan. Dia khawatir mereka akan menakuti gadis itu. Krystal sudah melihat keramahan Lionel, dia melambaikan tangannya menanggapi. Hal tersebut membuat Lionel tertawa. Lionel agak terkejut, karena melihat gadis cantik itu bersikap santai padanya. Gadis muda yang tumbuh besar di Bali memang sangat keren. Yah, lingkungan memang berperan penting. Dia suka itu. Esma kurang suka dengan sikap semua orang. Tapi dia juga sedikit tidak setuju dengan cara Krystal menyapa kakak laki-lakinya. Karena bagaimanapun Lionel tiga tahun lebih tua darinya. Itu bukan cara yang benar untuk menyapa. Sepertinya dia harus mengajarkan anak itu dengan sabar. "Yang duduk di sebelahmu, dia hanya satu tahun lebih tua darimu. Ryota Martin. Kamu akan satu sekolah dengannya!" Esma melirik Ryota yang semenjak tadi tidak bersuara, padahal anak itu biasanya tidak begitu pendiam. Ryota tidak memiliki pendapat tentang Krystal. Dia hanya merasa ketenangan rumah ini akan terganggu. "Perkenalkan dirimu sayang. Mulai hari ini, kamu akan menjadi bagian dari keluarga Martin!" Esma juga meminta Krystal untuk berdiri, dan memperkenalkan dirinya. Karena Krystal adalah yang termuda. Krystal merasa hidupnya akan sulit, saat neneknya mengatakan dia akan menjadi bagian dari keluarga Martin. "Krystal Jung, aku dari Bali. Tolong bersikap lebih baik padaku. Karena aku akan tinggal di rumah ini, kalian akan lebih sering melihatku nanti!" Krystal awalnya tidak ingin menunjukkan sikap buruk, hanya saja dia tidak tahan dengan ditatap seperti itu oleh mereka. Apa maksudnya diam dan melihatnya seperti itu? Semua orang tidak mengharapkan akan mendapatkan teguran dari gadis muda itu secara terang-terangan. Beberapa sedikit meremehkan, dan yang lainnya tidak peduli dengan apa yang baru saja dikatakan Krystal. "Putrimu sangat hebat. Dia pemberani!" Nadine mengatakan dengan lirih pada Keenan. Meremehkan bagaimana gadis itu bicara tanpa kesopanan dan kelembutan gadis muda. Tentu berbeda dengan Lavanya, Putri yang dia besarkan. Keenan juga sedikit tidak puas. Tapi dia lebih tidak suka mendengar ucapan istrinya. Meskipun begitu, dia tidak menjawabnya. Sikap apapun yang dia tunjukkan, hanya akan melukai Nadine. Jadi dia akan menyerahkan semuanya pada ibunya. Esma hanya fokus pada nama belakang Krystal. Anak itu masih memakai nama belakang ibunya, dia akan memikirkan untuk segera mengganti namanya menjadi Martin secepatnya. "Baiklah, kita semua butuh waktu untuk saling mengenal. Krystal pasti lelah, beristirahatlah. Besok papamu akan mengurus perpindahan sekolahmu. Jadi bersiaplah, jika ada sesuatu yang kamu butuhkan, beritahu pak Lim!" Esma memanggil Ryota untuk mengikutinya. Dan semua orang pun kembali ke kamar masing-masing. Kristal akan kembali ke kamarnya, tapi dia lebih dulu menuju ke dapur. Meminta dibuatkan s**u protein dan meminta camilan. Kristal biasa tidur larut malam. Dia juga biasanya melakukan workout sebelum tidur. Perutnya akan lapar di malam hari. Biasanya dulu ibunya meminta mbak di rumah menyiapkan camilan tengah malam untuknya, sekarang dia harus meminta pelayan di rumah ini melakukannya. Ibunya tidak pernah ada untuknya, tapi kebutuhannya terpenuhi, dan sekarang pun akan sama. Dia akan menjaga dirinya sendiri. "Dimana anak ayah yang lain. Bukankah ada anak perempuan di rumah ini?" Krystal bertanya pada seorang pelayan yang sedang mengupas apel untuknya. Pelayan itu tidak menyangka akan diajak bicara. Dia agak gugup. "Nona Lavanya masih di Singapura. Saya tidak tahu detailnya, sebaiknya nona tanyakan pada nyonya Esma!" Dia hanya pelayan, bagaimana mungkin berani untuk membicarakan tuannya. Krystal mengangguk, dia penasaran dengan anak lain ayahnya. Kenapa anak-anak ayahnya tidak ada yang asik? Mereka terlihat sombong dan membosankan. Oh, ada yang bersikap baik padanya, Lionel. Kakak laki-laki itu sedikit baik. "Lo masih di sini?" Ryota tidak menyangka akan bertemu dengan Krystal, saat dia akan meminta pelayan mengambil air minum dingin. "Emh, kamu. Apakah aku harus memanggilmu kakak? Bagaimanapun kita hanya terpaut satu tahun!" Krystal akan lebih banyak bertemu dengan Ryota nantinya. Karena mereka satu sekolah, jadi lebih baik jika akrab dengannya. Ryota ingat dengan ucapan neneknya. Neneknya itu memintanya untuk menjaga Krystal di sekolah nanti. Memperhatikan Krystal yang bersikap santai padanya. Sepertinya tidak masalah jika gadis itu menyebut namanya, tapi neneknya mungkin akan lebih suka jika Krystal memanggilnya kakak. "Terserah saja!" Ryota melihat s**u yang disiapkan pelayan, kemudian memperhatikan tinggi badan Krystal. Dibandingkan dengan saudara perempuannya Lavanya, Krystal jauh lebih tinggi. Padahal Lavanya dua tahun lebih tua dari Krystal. "Kamu tumbuh dengan baik!" Krystal tidak mengerti kenapa Ryota mengatakan kalimat seperti itu. Kemudian dia melihat ke arah segelas s**u dan mengerti. Kenapa dengan tinggi badannya? Dia suka menjadi tinggi. Itu hal yang bagus kan?
Bacaan gratis untuk pengguna baru
Pindai untuk mengunduh app
Facebookexpand_more
  • author-avatar
    Penulis
  • chap_listDaftar Isi
  • likeTAMBAHKAN