“Kata-kata yang bagus, dokter Die—” “Hei, bukankah kamu sudah berjanji untuk berhenti memanggilku dengan panggilan seperti itu saat sedang berdua saja?” potong Dieter cepat. Thea sempat mengerjap beberapa saat sebelum akhirnya menganggukan kepala. “Dieter.” “Nah, itu terdengar lebih baik,” sahut Dieter dengan senyuman yang begitu lebar, dia memang sangat tahu betul timming yang tepat untuk merayunya dengan sangat baik. “Sekarang kalau kamu punya waktu luang, aku ingin mendiskusikan soal klinik asma dan imunisasi, karena dua klinik tersebut akan mulai menjadi tanggung jawabku sekarang.” Thea melirik jadwal kerjanya melalui layar komputer sebelum memberikan jawaban. “Saya punya waktu sekitar satu jam, jika kamu tidak keberatan kita bisa mulai berdiskusi sekarang.” Dieter mengangguk.