Sudah hampir dua jam mereka hanya berkeliling tidak jelas. Caca belum lapar, hanya haus saja. Alhasil, sedari tadi mereka hanya membeli minuman yang terlihat menarik. Caca sedikit heran, harga minuman itu setara dengan harga satu porsi lengkap nasi bungkus di pinggir jalan. Apa istimewanya dari minuman itu? Hanya membuat kenyang sesaat. Prinsip Caca, jika ia belum makan nasi maka berarti ia belum makan. Walaupun sudah memakan mi, namun bagi Caca juga masih belum makan. Sebenarnya, porsi makan nya sebenarnya banyak. Namun ia juga paham kondisi Citra seperti apa. Dan akhirnya ia memilih untuk tidak membiarkan nafsu makan nya menguasai diri nya. Jika ditanya saat ia tidak sarapan saat hendak berangkat ke sekolah lapar atau tidak? Jelas Caca sangat lapar. Dan tak jarang ia juga kehilangan