Pengacara Hamzah kembali duduk di tempatnya. Matanya memperhatikan kalau Pengacara Haikal dan Fathir Akbar duduk di tempat mereka selaku pemohon. Majelis hakim pun masuk ke dalam ruang sidang. Pihak pemohon dan termohon pun berdiri. Tak lama majelis hakim mempersilahkan mereka untuk duduk di tempatnya masing masing. Setelah sidang dibuka, Ketua Majelis Hakim mengucap, "Pemohon dimohon untuk berdiri dan mengucapkan Astaghfirullah sebanyak 3 kali." Fathir pun berjalan ke tengah ruang sidang, berhadapan dengan majelis hakim. Ia mengikuti apa yang majelis hakim perintahkan. Pengacara Hamzah mengikuti jalannya persidangan dengan hati ringan. Ini semua sudah sesuai rencana. Meski hati kecilnya bertanya tanya. Kenapa Fathir Akbar terlihat mudah menerima semua ini? Sementara seminggu