"Jadi aku harap sebagai pimpinan kalian, kalian bisa bekerja baik dalam proyek ini apa kalian mengerti?" tanya Brenda dengan tatapan mengintimidasi. "Baik Ketua," jawab keduanya serempak. Mereka semua merasa terancam dengan tatapan tajam Brenda yang sekarang terlihat menakutkan. Mereka terus ditekan kuat oleh Brenda agar bekerja dengan baik dan semua merasakannya termasuk Wenda dan Pitaloka. "Wenda," panggil Brenda tiba-tiba. "Ya, Ketua." jawab Wenda cepat. "Begini, kita akan bekerja sama dengan DeMonte Corporation. Aku ingin kau yang memgundang Fredikson DeMonte, pimpinan dari DeMonte." pinta Brenda. "Tapi Ketua, bukankah..." "Kau berani membangkang?!" potong Brenda serta menatap garang kepada Wenda. "Tidak Ketua." balas Wenda. "Kalau begitu lakukan perintahku." Pitaloka menggeram