Kegelisahan Ilyin tidak berlangsung lama. Damon dan Erina berlari kencang ke arah mereka. "Tuan, maafkan kami datang terlambat," seru Damon. "Kallion tertembak, cepat bawa ke rumah sakit." Ilyin memberitahu Damon. Damon segera mengambil alih tubuh Kallion dari Ilyin, pria itu membantu Kallion berdiri dan mereka semua kembali ke mobil. Damon menyetir dengan kecepatan tinggi dan hati-hati, sementara di baris ke dua, Ilyin duduk di sebelah Kallion masih menekan luka bekas tembakan di punggung Kallion. Hanya dalam beberapa menit, mereka sampai di rumah sakit. Kallion segera ditangani oleh tim medis. Di luar Ilyin menunggu semakin gelisah, dia berharap lampu yang menyala di atas pintu akan segera padam. Dia berharap bahwa Kallion akan keluar dari sana dalam keadaan selamat. Waktu berla