“Maaf, boleh bertanya Kak?” tanya Renny. “Kenapa?” sahut Bima, dia memegang cangkir kopi yang barusan diantar oleh Renny. Rupanya Renny tidak membuat teh tapi membuat kopi Renny juga menyuguhkan wadai yang dia miliki. “Kamu punya wadai dari mana?” tanya Bima melihat kue khas dari Banjarmasin kota asal mereka. “Kemarin ada sahabatku terbang ke sana dan aku minta mereka bawakan wadai,” jelas Renny. “Kok mereka? Memangnya sahabatmu banyak yang pulang ke Banjarmasin?” “Iya Kak. Mereka kakak adik. Adiknya yang teman aku saat SMP dulu. Kami bertemu tiga bulan lalu di Jakarta, lalu kemarin dia bilang akan pulang ke Banjarmasin mau titip apa? Ya sudah aku titip kerupuk ikan atau kemplang, juga wadai karena makanan khas itu tidak ada di sini kalau tidak bawa dari sana,” jelas Renny. “Be