Waktu terus berlalu setelah perkenalan pertama antara Rayya dan Dimas terjadi. Lebih dari satu bulan tak pernah lagi muncul, baik Ria apalagi Dimas di toko gadis itu. Kedatangan Ria yang memang satu hal yang janggal, sudah bisa Rayya pastikan jika saudarinya itu berniat mengenalkan Dimas sebagai kekasihnya. Sepertinya sang bunda sudah menegur gadis itu setelah kerap pulang kantor lebih dari waktu biasanya. Begitu pikir Rayya yang belum sempat menanyakan pada ibundanya. Sore itu Fauzan, sahabat sekaligus lelaki yang Rayya sukai datang bersama kekasihnya. Fauzan memang sering datang mengunjungi toko Rayya, bahkan sebelum dirinya resmi memacari Diana. Lelaki itu lebih sering datang dibanding Ratna. Mungkin karena jarak kantornya yang cukup dekar dengan toko kue dan roti milik Rayya, membu