# Hari ini Luna sengaja datang sendiri ke sekolah Citra. Dia bermaksud untuk menjemput putrinya di sekolah sebagai kejutan untuk putri sulungnya itu. Semenjak Chandra lahir lalu berlanjut dengan Luna yang mulai mengajar musik, Citra menjadi lebih lebih sering diantar jemput oleh sopir. Sebenarnya, baik Citra maupun Chandra sama sekali tidak pernah memprotes apa-apa ketika mereka hanya dijemput oleh sopir dan dijaga oleh pengasuh disaat Luna dan Cakra bekerja. Hanya saja beberapa hari terakhir ini Citra terlihat lesu dan tidak seceria biasanya. Luna tahu kalau Citra mungkin merindukan sahabatnya, soalnya dulu saat Max untuk sementara harus tinggal di Bali bersama dengan kedua orang tua Maura, hal yang sama juga terlihat pada Citra. Dia menjadi murung dan tidak seceria biasanya. Baru s