Satu tahun enam bulan kemudian ... Teman - teman Ana yang sudah menikah di usia dua puluh lima sampai dua puluh enam, mungkin sekarang sedang pusing dengan cicilan rumah atau biaya anak sekolah. Kalau saja Ana dulu menikah di usia yang sama dengan mereka dan langsung diberikan rezeki anak, mungkin anaknya sudah kelas tiga SD sekarang. Tapi itu kalau rencana hidupnya dulu di setujui sama Allah, tapi nyatanya kan tidak. Kenyataan yang dia dapat malah sampai usia lewat dari tiga puluh enam dan setengah tahun lagi sampai di angka tiga puluh tujuh, hilal disetujui oleh orangtuanya pun belum ada. Sebenarnya cuma perkara sepele, Pak Yan dan dan Bu Des tidak pernah menanyakan hubungan Ana dengan berondongnya, bagi Ana itu tandanya Ayah dan Ibunya tidak ingin tahu atau tidak ingin dengar tentang h