Lelah, itulah yang dirasakan Anne saat ini. Perusahaan kini kembali bekerja seperti biasa bahkan lebih bekerja ekstra pasca pandemi dinyatakan berakhir. Untuk mengejar target ketertinggalan akibat pandemi kemarin, Anne kini harus bekerja lembur. Begitu juga Sean, bahkan suaminya itu belum pulang malam ini. Pukul 19.00 WIB dan Anne baru memasuki kamar mandi. Ia memasuki bathup yang telah terisi air hangat. Memijat lehernya dan mendesah berat. "Lelah sekali ….” gumamnya. Satu minggu ini ia harus dihadapkan dengan pekerjaan yang menumpuk. Ia bersandar merilekskan tubuhnya yang kini terasa lebih ringan karena rendaman air hangat. Ia menengadah ke atas dan seketika wajahnya memerah. Ia teringat akan suaminya. Setelah acara belanjanya minggu lalu hubungan mereka kian lebih akrab dan lebih inti